035 - Jurnalisme Warga – Ruang Bicara Warga Surabaya untuk Sengketa Tanah

Nama Inisiator

Supri Yadi

Organisasi

NA

Topik

Keadilan dan kesetaraan akses terhadap media

Deskripsi Proyek

Perhatian khusus untuk isu sengketa tanah di Surabaya dimana warga yang memiliki hak atas tanah kurang mendapatkan ruang bicara di media massa sehingga banyak kampung yang hilang dan berubah menjadi hotel dan mall

Masalah yang Diangkat

Banyaknya kampung dan lembaga pendidikan sekolah di Surabaya yang tergusur secara tidak manusiawi, tanpa adanya pendampingan dan advokasi mengenai hal persoalan tanah warga ini

Solusi

Bekerja langsung di lapangan dan mendampingi warga dengan mengambil peran sebagai jurnalis warga. Pihak yang akan diuntungkan adalah warga Tambak Bayan Tengah dan Kepatihan, Kota Surabaya. Pihak yang akan diuntungkan melalui proyek ini adalah lebih dari 77 kepala keluarga terancam tergusur oleh pengembangan hotel Vini, Vidi, Vici (V3) dan warga Tambak Bayan Tengah dan Kepatihan, Surabaya

Target

Lebih dari 77 kepala keluarga terancam tergusur oleh pengembangan hotel Vini, Vidi, Vici (V3) dan warga Tambak Bayan Tengah dan Kepatihan, Surabaya

Indikator Sukses

Selalu melakukan progress report

Lokasi

Surabaya, Jawa Timur

Dana yang Dibutuhkan

50 Juta Rupiah

Durasi Proyek

Agustus – Oktober 2011