Nama Inisiator
Suryadi Kusniawan
Organisasi
Yayasan Baitul Awwabin
Topik
Meretas batas - kebhinekaan bermedia
Deskripsi Proyek
Sebuah proyek yang ditujukan untuk mengembangkan soft skill remaja di bidang broadcasting yang berorientasi pada pengoptimalan lembaga penyiaran komunitas sebagai media dakwah dan sebagai fasilitas aktualisasi diri remaja yang sekaligus mampu memberikan penghasilan bagi mereka. Di samping itu, para remaja juga diajarkan untuk mengolah sampah
Masalah yang Diangkat
Keterbatasan masyarakat dalam memanfaatkan media sebagai sarana komunikasi, interaksi, dan media dakwah, serta adanya penumpukkan sampah rumah tangga
Solusi
Mendirikan lembaga penyiaran komunitas untuk menyentuh berbagai lapisan masyarakat dan memberikan teknologi tepat guna untuk pengolahan sampah organik
Target
Remaja dengan range usia 15 - 25 tahun yang tinggal di wilayah Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, warga masyarakat yang limbah rumah tangga dan limbah industri rumah tangganya mampu diolah di tempat pengolahan yang direncanakan
Indikator Sukses
Dengan keterlibatan para remaja dengan lembaga penyiaran komunitas yang didirikan kelak, dan bagaimana keberadaan lembaga tersebut mampu menyentuh secara langsung kepada masyarakat sebagai audiensnya. Untuk program pengolahan sampah, indikatornya dapat dilihat pada tingkat penanggulangan yang mampu dikoogtasi oleh program tersebut terhadap permasalahan sampah yang ada di masyararakat di wilayah Menganti-Gresik
Lokasi
Gresik, Jawa Timur
Dana yang Dibutuhkan
150 Juta Rupiah
Durasi Proyek
Oktober 2011-Agustus 2012 (10 Bulan)