232 - Majalah Sekolah Bogor

Nama Inisiator

Mohamad Maulana

Organisasi

NA

Topik

Meretas batas – kebhinekaan bermedia

Deskripsi Proyek

Majalah sekolah bogor adalah situs majalah online yang dibuat khusus untuk memenuhi kebutuhan anak-anak sekolah. Majalah online ini terdapat informasi tentang pendidikan atau berbau edukasi dan juga informasi berguna lainnya.Seperti kuliner, tempat hiburan, sehingga dapat dimanfaatkan oleh siswa,sekolah dan masyarakat pada umumnya. Majalah ini juga memberikan informasi tentang data prestasi siswa atau sekolah yang ada dibogor sehingga dapat memberikan makna dan nilai tersendiri bagi sekolah atau siswa yang berprestasi tersebut guna meningkatkan semangat dalam berkompetisi positif bagi siswa atau sekolah lainnya terdapat juga fitur-fitur rubrik khusus mengenai tempat-tempat menarik yang bermanfaat untuk siswa seperti informasi kuliner, tempat hiburan dan juga tempat-tempat yang mempunyai nilai edukasi

Masalah yang Diangkat

Kurangnya ekspose anak-anak berprestasi yang nantinya dapat menjadi motivasi bagi siswa lain, kurangnya pengetahuan siswa sekolah dalam hal-hal yang berbau birokrasi, banyaknya tempat-tempat hiburan yang belum dikenal, kurangnya forum atau media yang memfokuskan untuk mengekspose prestasi siswa dan sekolahnya, dan kurangnya wadah khusus yang berfungsi untuk menampung hasil karya dan prestasi siswa

Solusi

Memberikan ruang khusus bagi siswa atau sekolah yang berprestasi untuk bereksplorasi, bekerja sama dengan osis dan kepala sekolah, mencari informasi ke setiap sekolah tentang prestasi siswa dan sekolahnya, memberkan referensi tempat-tempat menarik di sekitar Bogor, membuat rumah karya yang nantinya akan dipergunakan untuk menampung seluruh karya siswa yang berguna untuk masyarakat dan mempunyai nilai jual, menciptakan kedekatan yang hangat antar sekolah-sekolah di Bogor, dan mencari tempat-tempat hiburan dan kuliner yang menarik. Pihak yang diuntungkan adalah siswa, sekolah, masyarakat (secara tidak langsung), pedagang, dan wisatawan yang berkunjung ke Bogor

Target

Siswa, sekolah, masyarakat (secara tidak langsung), pedagang, dan wisatawan yang berkunjung ke Bogor

Indikator Sukses

Banyaknya pengunjung website majalah sekolah Bogor, mengangkat potensi sekolah yang memiliki prestasi namun kurang di kenal potensinya, dan timbulnya karya-karya baru hasil dari keberadaan rumah karya

Lokasi

Bogor, Jawa Barat

Dana yang Dibutuhkan

300 Juta Rupiah

Durasi Proyek

24 Oktober 2011 – 24 Oktober 2012 (1 tahun)