Nama Inisiator
Samsun Hidayat
Organisasi
NA
Topik
Keadilan dan kesetaraan akses terhadap media
Deskripsi Proyek
Mading Rakyat merupakan sebuah papan informasi yang berisi berita lokal, nasional, dan internasional secara proporsional dengan tujuan memotivasi minat baca terhadap berbagai masalah yang terjadi dalam masyarakat, khususnya di tingkat lokal. Mading Rakyat, yang berupa papan informasi, akan ditempatkan di setiap tempat yang strategis serta didesain semenarik mungkin sesuai dengan minat dan kultur masyarakat Sumbawa
Masalah yang Diangkat
Dalam kehidupan sosial masyarakat di Kecamatan Empang, Kabupaten Sumbawa, Provinsi Nusa Tenggara Barat, senatiasa terjadi pembodohan publik dan tumbuh suburnya isu-isu yang mengarah pada perpecahan oleh pihak-pihak pemegangi kepentingan. Hal ini disebabkan oleh keterbatasan media informasi yang sampai kepada masyarakat. Televisi sebagai media hanya memberikan informasi tentang konten yang sifatnya nasional sementara informasi dan keadaan lokal di segala bidang selalu pada posisi simpang siur. Sosok tauladan yang diharapkan sebagai penengah pun pada saat ini telah pudar sehingga satu-satunya cara untuk memberikan inormasi yang cukup akurat dan efektif adalah dengan membuat mading rakyat yang mudah dikonsumsi oleh masyarakat
Solusi
Mading rakyat merupakan motivator untuk menjadikan masyarakat memiliki informasi yang terkini. dengan membiasakan diri memperoleh informasi, sebagaimana kebiasaan dan kultur masyarakat Sumbawa akan menjadikan mereka haus akan informasi yang nantinya akan menyebabkan individu-individu dalam masyarakat akan berlomba memperoleh informasi lokal melalui media surat kabar lokal. Permasalahan ekonomi untuk mengkonsumsi media surat kabar akan teratasi ketika mereka bekerja sama dalam menyediakan isi atau konten mading. Tentunya ini akan membutuhkan kerja sama dengan beberapa surat kabar lokal. Dengan adanya mading juga memungkinkan kebiasaan gengsi pada masyarakat membawa dampak positif yaitu membiasakan membeli surat kabar untuk konsumsi pribadi. Proyek ini akan memberi keuntungan kepada masyarakat Sumbawa khususnya dan NTB umumnya untuk 5 tahun ke depan
Target
Masyarakat Sumbawa khususnya dan NTB umumnya untuk 5 tahun kedepan
Indikator Sukses
Tingkat persentase konsumsi media lokal serta penyebaran media informasi surat kabar yang merata pada masing-masing desa
Lokasi
Sumbawa, NTB
Dana yang Dibutuhkan
100 Juta Rupiah
Durasi Proyek
Desember 2011 – Mei 2012