Nama Inisiator
Sutanandika
Organisasi
NA
Topik
Meretas batas – kebhinekaan bermedia
Deskripsi Proyek
khutbahkampung.com adalah sebuah portal yang berisi dokumentasi khutbah keagamaan (Islam) berbahasa daerah dari pelosok pelosok daerah di Jawa Barat. Dokumentasi yang dikumpulan berupa audio, transkipsi, dan translasi khutbah berbahasa Daerah (Sunda Priangan, Sunda Pesisir, Jawa Cirebon dan Jawa Banten). Muatan khutbah yang disajikan akan menggambarkan keberagaman dalam keberagamaan yang menjunjung tinggi toleransi, kerukunan, dan sikap anti terorisme dan kekerasan. Upaya ini dipandang penting, karena selain menunjukkan tradisi Islam yang aktual di masyarakat pedalaman, juga membuktikan bahwa penggunaan bahasa Daerah yang selama ini terpinggirkan oleh hegemoni isu yang sentralistik dapat memberikan sumbangan nyata dalam pembentukan karakter masyarakat di wilayahnya
Masalah yang Diangkat
Toleransi antar umat beragama yang mengalami distorsi akibat radikalisme sempit menyebabkan tradisi keislaman masyarakat Indonesia yang telah dibangun selama ini mengalami gradasi yang cukup serius.
Khutbah keagamaan dari masyarakat, terutama masyarakat pelosok, dengan ciri khas penyampaian dalam bahasa Ibu (daerah)nya belum terdokumentasikan dengan baik sehingga upaya pelestarian bahasa Ibu, sebagaimana yang dicanangkan UNESCO sejak tahun 1999, sulit diwujudkan.
Terbatasnya rujukan dan perbandingan khutbah keagamaan sebagai media potensial yang menyuarakan toleransi, kerukunan, dan kedamaian dalam berbangsa, bernegara, dan beragama.
Solusi
Mengumpulkan dokumentasi khutbah-khutbah keagamaan berbahasa daerah dalam bentuk rekaman audio, transkipsi, dan translasi, menentukan sampel-sampel wilayah potensial berdasarkan tingkat tuturan bahasa daerah, menyediakan portal yang berisi dokumentasi serta membuka partisipasi publik untuk ikut berpartisipasi menjadi kontributor, dan mensosialisasikan program melalui jejaring sosial (Facebook dan Twitter) dan roadshow melalui kerjasama dengan MUI, Depag, Pusdai, sampai DKM. Ketersediaan dokumentasi khutbah keagamaan akan membantu alim ulama, tokoh keagamaan, lembaga-lembaga keagamaan Pemerintah (Depag, MUI, PUSDAI), organisasi masyarakat anti kekerasan, dan masyarakat penutur bahasa Ibu di wilayah Jawa Barat dan Banten mendapatkan rujukan yang berimbang tentang kehidupan beragama di masyarakat
Target
Ketersediaan dokumentasi khutbah keagamaan akan membantu alim ulama, tokoh keagamaan, lembaga-lembaga keagamaan Pemerintah (Depag, MUI, PUSDAI), organisasi masyarakat anti kekerasan, dan masyarakat penutur bahasa Ibu di wilayah Jawa Barat dan Banten mendapatkan rujukan yang berimbang tentang kehidupan beragama di masyarakat
Indikator Sukses
Terdokumentasikannya 500 konten khutbah dari pelosok wilayah di Jawa Barat dan Banten dalam sebuah portal khutbahkampung.com dan setelah terkumpul 500 konten, muncul pengguna yang aktif berpartisipasi dalam portal khutbahkampung.com sekurang-kurangnya 2 konten khutbah setiap minggu
Lokasi
Bogor, Jawa Barat
Dana yang Dibutuhkan
550 Juta Rupiah
Durasi Proyek
Januari 2012 – Desember 2012 (12 bulan)