Nama Inisiator
Flipper Digital Magazine
Organisasi
Flipper Digital Magazine
Topik
Meretas batas – kebhinekaan bermedia
Deskripsi Proyek
Flipper adalah majalah digital berbetuk flas flip book aplikasi yang bisa didownload dan disebarluaskan seperti virus membuat viral media yang begitu cepat. Konten isinya adalah karya-karya temen-temen remaja khususnya pelajar sma dengan target 1000 karya dalam setiap tahunnya yang dikemas dalam tema bangga punya karya.
Kami mencoba mengajak pelajar Indonesia untuk ikut menjadi pelopor peradaban bangsa yang kuat dan kreatif, dimulai dari pemudanya yang penuh semangat untuk mengembangkan media informasi dan edukasi tempat berbagi mengembangkan diri dan mengembangkan pola pikir yang visioner, entrepreneur, dan akhlak baik didasari keimanan kepada Tuhan YME .
Masalah yang Diangkat
Coba Anda ketik anak sma/smp di google pasti yang keluar hal pertama tentang birahi, sex, gambar-gambar porno, drugs dan kekerasan(tawuran). Anak sma adalah generasi penerus bangsa awal masa remaja peralihan dari kecil ke dewasa, labil dan perlu bimbingan. Generasi Conect yang haus akan kebutuhan Internet dan kebanyakan mengakses dari smartphone dan hotspot area school. Butuh konten lokal positif, butuh diajak ikut serta dalam mengisi konten, karya mereka butuh wadah agar mereka bangga dengan karyanya, mereka berkarya dan mengukir sejarah bukan hanya larut oleh zaman. spirit for better next generation
Solusi
Dengan mengadakan kopdar community, workshop, dan gatering berbagi ilmu gratis antara praktisi dan junior, (sample acara akber(akademi berbagi) serta wedangan adgi. Juga melibatkan ekskul jurnalistik, photography, tik, design untuk bersama mengelola konten positif. Free download viral media flipbook (aksi bangga punya krya). Mendirikan portal kreatif dan social media interactive, serta web mobile untuk android, bb, mac, dll. Digital magazine interactive(bangga punya karya). Proyek ini akan memberikan manfaat bagi pelajar sma/remaja khususnya 14-17 tahun di 50 SMA di DIYdan berlanjut Solo, Semarang, Jakarta, Sumatera, Sulawesi, dan Papua
Target
pelajar sma/remaja khususnya 14-17 tahun di 50 SMA di DIYdan berlanjut Solo, Semarang, Jakarta, Sumatera, Sulawesi, dan Papua
Indikator Sukses
Indikator kesuksesan adalah pameran 1000 karya untuk Indonesia, 1 juta pendownload free magz, keterlibatan para pelajar dalam pengisian konten positif untuk anak sma, keberlanjutan talkshow, work shop bekerjasama dengan pihak-hihak yang cinta pendidikan dan generasi bangsa gratis
Lokasi
DI Yogyakarta
Dana yang Dibutuhkan
1 Miliar Rupiah
Durasi Proyek
5 tahun