408 - Pemetaan online www.bukapeta.com

Nama Inisiator

BUKAPETA

Organisasi

BUKAPETA

Topik

Meretas batas – kebhinekaan bermedia

Deskripsi Proyek

Bukapeta.com adalah proyek teknologi rintisan yang sedang kami kembangkan. Kami membangun tulang punggung (backbone) aplikasi pemetaan untuk wadah berbagi dan menampilkan data pemetaan, dengan menggunakan aplikasi sumber terbuka. Dua kegiatan utama yaitu Berbagi Peta dan Geoblogging

Masalah yang Diangkat

Peta adalah media yang sesuai untuk menggambarkan suatu fenomena di permukaan bumi. Penggunaan peta dalam menjelaskan suatu kajian dengan pemahaman keruangan, dapat memberikan sudut pandang lebih luas dan komprehensif pada kajian tersebut. Permasalahnya adalah, peta jarang digunakan oleh masyarakat untuk mendukung berita, kampanye atau berbagi informasi, dengan alasan keterbatasan data dan kesulitan pembuatan peta. Kami berusaha untuk meminimalkan kesulitan tersebut.

Solusi

Dengan backbone aplikasi yang sudah kami bangun, kami berencana membangun dua aplikasi terapannya. Ada dua kegiatan utama yaitu Berbagi Peta dan Geoblogging. Kedua aplikasi tersebut saling terkait. Untuk Berbagi Peta, masyarakat dapat mengunggah peta, atau membuatnya secara online. Data tersebut tersimpan di dalam server, dan dapat diatur bagaimana peta tersebut disebarkan. Sedangkan Geoblogging, pengguna dapat membuat cerita yang bersifat keruangan, dengan peta miliknya atau milik pengguna lain. Kelebihannya adalah, pengguna dapat menggabungkan cerita, foto, gambar dan video dalam sebuah peta dengan alur cerita yang mereka tentukan. Hasil dari dari blog tersebut dapat ditampilkan dalam halaman khusus pengguna melalui website. Kedepannya, kami mempersiapkan dapat diakses melalui aplikasi handphone berbasis Android dan iOS. Kami akan mengupayakan aplikasi ini gratis selamanya dengan batasan tertentu. Untuk membiayai aplikasi ini di kemudian hari, kami akan membuat pilihan pengguna khusus berbayar yang memiliki fasilitas lebih. Penjajakan untuk pengguna khusus sudah mulai dilakukan saat ini.
Keuntungan secara langsung akan dirasakan oleh masyarakat Indonesia yang ingin menampilkan informasi keruangan. Keuntungan lain adalah masyarakat yang mendapatkan informasi dari para pengguna yang disampaikan melalui www.bukapeta.com

Target

Keuntungan secara langsung akan dirasakan oleh masyrakat Indonesia yang ingin menampilkan informasi keruangan. Keuntungan lain adalah masyarakat yang mendapatkan informasi dari para pengguna yang disampaikan melalui www.bukapeta.com

Indikator Sukses

Berdasarkan kesediaan LSM, media massa, komunitas dan masyarakat umum yang menyampaikan kampanye, advokasi, pemantauan terkait bidangnya, menggunakan www.bukapeta.com untuk berbagi informasi geogafis. Juga berdasarkan kunjungan pengguna internet ke situs ini.

Lokasi

Jakarta Selatan

Dana yang Dibutuhkan

180 Juta Rupiah

Durasi Proyek

Desember 2011 – Agustus 2012 (9 bulan)