Nama Inisiator
SOS Children’s Villages Indonesia
Organisasi
SOS Children's Villages Indonesia
Topik
Kebebasan dan etika bermedia
Deskripsi Proyek
Kantor berita yang menginformasikan segala hal tentang anak Indonesia. Di dalamnya termuat segala informasi mengenai aktifitas yang melibatkan atau terkait anak, kasus-kasus anak dan penanganannya, hingga segala peraturan perundangan tentang anak.
Masalah yang Diangkat
Sejauh ini belum ada satu pun kantor berita (media) yang khusus memberitakan segala hal tentang anak. Berita mengenai anak maupun kasus-kasus yang menimpa anak masih menjadi bagian dari berita di media-media umum yang juga memberitakan soal politik, ekonomi, budaya, ekonomi sampai hiburan
Solusi
Kantor Berita Anak Indonesia (KBAI) akan berbentuk portal berita, di mana segala informasi tentang anak disajikan secara cepat dan update. Sehingga setiap kali kasus tercabutan hak anak terjadi, bisa ditanggapi dan ditangani dengan cepat. Melalui KBAI, upaya-upaya advokasi berbagai kasus ketercabutan hak anak bisa dilakukan secara kontinyu dan diharap bisa menjadi perhatian semua fihak sehingga penanganannya bisa mencapai kepentingan terbaik bagi anak. Pihak yang diuntungkan melalui proyek ini adalah anak-anak dan pengambil kebijakan terkait anak di seluruh Indonesia, baik pemerintah maupun swasta.
Target
Adanya respon cepat dari pemerintah dan masyarakat terkait kasus anak yang terjadi di suatu daerah. selain itu juga berkurangnya kasus-kasus kekerasan anak.
Indikator Sukses
Adanya respon cepat dari pemerintah dan masyarakat terkait kasus anak yang terjadi di suatu daerah. selain itu juga berkurangnya kasus-kasus kekerasan anak.
Lokasi
Jakarta
Dana yang Dibutuhkan
366 Juta Rupiah
Durasi Proyek
Januari-Desember 2012 (setahun)