476 - Dhanis Project

Nama Inisiator

Intelligent Technology Initaitives

Organisasi

Intelligent Technology Initaitives

Topik

Keadilan dan kesetaraan akses terhadap media

Deskripsi Proyek

Menyediakan fasilitas media online bagi UMKM, dan pengrajin kecil/individu untuk mendapatkan dukungan konsultasi pengembangan bisnis dan pemasaran melalui reportase jurnalistik

Masalah yang Diangkat

UMKM dan pengrajin kecil/individu tidak berkembang karena tidak ada dukungan dari pemerintah dan pihak lain untuk keperluan pengembangan bisnisnya. UMKM dan pengrajin kecil tidak memiliki media untuk bertanya dan mendapatkan panduang menjalankan bisnis dengan bisnis model yang baik. Permasalahan riel diseputar usaha mereka tidak terekspose karena minimnya sarana media untuk mengutarakannya.

Solusi

Dhanis project kami inisiasi dengan menyediakan tim asistensi on site untuk meng-eksplore problem riel, mendiskusikan secara online dan real time melalui Dhanis portal, dan menginformasikan solusi langsung ke UMKM dan pengrajin kecil. Dhanis melibatkan konsultan dedicated, volunteer, dan sesama UMKM yag lebih maju.
Pihak yang akan menerima manfaat dari proyek ini adalah UMKM dan pengrajin kecil di sentra industri dan desa pengrajin, dalam projek awal kami adalah di sentra kerajina perak Kotagede Yogyakarta dan Desa pengrajin Kotagede dan Pringolayan, Bantul. Model yang telah dibangun di lokasi awal akan baik diterapkan di sentra-sentra UMKM dan pengrajin lainnya sebagai best local business model.

Target

UMKM dan pengrajin kecil di sentra industri dan desa pengrajin, dalam projek awal kami adalah di sentra kerajina perak Kotagede Yogyakarta dan Desa pengrajin Kotagede dan Pringolayan, Bantul. Model yang telah dibangun di lokasi awal akan baik diterapkan di sentra-sentra UMKM dan pengrajin lainnya sebagai best local business model.

Indikator Sukses

1. Jumlah UMKM dan Pengrajin yang bergabung dalam project ini, jumlah yang sustain mengikuti project selama 1 tahun
2. Jumlah UMKM dan pengrajin yang dapat mengembangkan bisnis secara mandiri
3. Jumlah UMKM dan Pengrajin yang dapat melakukan reportase pengalaman usaha di portal bisnisnya.
4. Jumlah pengunjung dan forum pada portal bisnis UMKM dan pengrajin tersebut
5. Tingkat respon pihak lain (pemerintah, pihak eksternal) terhadap reportase UMKM dan pengrajin

Lokasi

Yogyakarta

Dana yang Dibutuhkan

468 Juta Rupiah

Durasi Proyek

Project telah di inisiasi sejak Januari 2011, untuk projek lanjutan kami usulkan Januari s.d Desember 2012