591 - Edukasi Kesehatan Perempuan melalui Media Alternatif

Nama Inisiator

Departemen Ilmu Komunikasi FISIP USU

Organisasi

Departemen Ilmu Komunikasi FISIP USU

Topik

Keadilan dan kesetaraan akses terhadap media

Deskripsi Proyek

Kegiatan ini berisi penyebaran informasi berkenaan dengan kesehatan perempuan, keluarga melalui media alternatif seperti blog, vcd dan bulletin.
Sasaran dalam kegiatan ini adalah perempuan pekerja ladang di Desa Merdeka Kabupaten Karo, ibu-ibu penjual jamu di kecamatan Medan Johor serta ibu-ibu rumah tangga yang akrab dengan media internet.

Masalah yang Diangkat

Kesenjangan pengetahuan mengenai penyakit, kesehatan, pemanfaatan tanaman tradisional sebagai pengobatan alternatif.

Solusi

Mengatasinya melalui pertukaran dan penyebaran informasi di antara ibu-ibu pekerja ladang di desa Merdeka kabupaten Karo, ibu-ibu penjual jamu di kecamatan Medan Johor serta ibu-ibu rumah tangga yang akrab dengan media internet (blogger).
Pihak yang menerima manfaat dari proyek ini adalah ibu-ibu pekerja ladang di Desa Merdeka Kabupaten Karo.

Target

ibu-ibu pekerja ladang di Desa Merdeka Kabupaten Karo. ibu-ibu penjual jamu di Kecamatan Johor Medan. ibu-ibu rumah tangga di kota Medan yang akrab dengan media internet (pengguna blog)

Indikator Sukses

Indikator kesuksesan kegiatan:

Blog: frekuensi posting tulisan di blog.
Bulletin: frekuensi terbitnya bulletin dalam setahun.
VCD: total kepingan vcd didistribusikan.
Indikator kesuksesan proses diutamakan pada jumlah pengunjung blog dan meninggalkan pesan.

Lokasi

Medan, Sumatera Utara

Dana yang Dibutuhkan

270 Juta Rupiah

Durasi Proyek

Januari 2012 – Desember 2012