997 - Advokasi Bahasa Isyarat Melalui produk seni

Nama Inisiator

Santi Setyaningsih

Bidang Seni

seni_rupa

Pengalaman

15 FEBRUARI 2017 penggagas creativeable project Yogyakarta

Contoh Karya

WhatsApp Image 2018-03-24 at 19.50.01.jpeg

Kategori Proyek

akses

Deskripsi Proyek

Saya ingin melakukan proyek ini karena ingin memgadvokasi dan mengedukasi masyarakat mengenai bahasa isyarat melalui seni yang kami buat.Bahasa isyarat merupakan seni dari budaya Tuli yangmana masyarakat masih belum paham akan bahasa Tuli yang mana merupakan bahasa ibu bagi kaum Tuli proyek seni ini di inisiasi oleh perempuan Tuli , Santi Setyaningsih. Kami ingin bertindak dan membuktikan ke masyarakat bahwa kami mampu berkarya walaupun kami mempunyai banyak keterbatasan

Latar Belakang Proyek

proyek seni ini sudah berdiri sejak tahun2017, di inisiasi oleh perempuan Tuli bernama Santi Setyaningsih. Kami mempunyai 3 macam program yaitu Learning Center Micro Enterprise dan ArtManagement. proyek ini merupakan sebuah gagasan untuk mengadvoasi dan mensosialisasikan ke masyarakat bahwa kami mampu berkarya ditengah keterbatasan. Tidak hanyai itu kami juga ingin menghilangkan stigma yang masih melekat pada diri perempuan disabilitas yang mana masyarakat masih menganggap perempuan disabilitas tidak bisa melakukan apapun.

Masalah yang Diangkat

Masalah yang diangkat ini mengenai suitnya mendapatkan akses yang memadai bagi perempuan disabilitas

Indikator Sukses

Sukses bagi kami adalah bisa mendapatkan akses yang memadai untuk terus berkarya. Tidak hanya itu juga tetapi bisa membuktikan ke masyarakat bahwa kami mampu berkarya tanpa batas

Dana yang Dibutuhkan

Rp.25 Juta

Durasi Proyek

6 bulan