Cipta Media

Laporan Aktivitas Pendokumentasian Perempuan Intelektual Sunda Lasminingrat

Oleh: Rena Amalika Asyari

Observasi, Lapangan

Tanggal 11 Dec 2018
Makam Raden Ayu Lasminingrat (1843-1948)
Jam 11.00-18.00
Lokasi Garut
Alamat Komplek makam belakang Masjid Agung Garut, Jawa Barat
Daftar Hadir Rena Amalika Asyari
Dyah Murwaningrum
Venny Tania
Dicky Lukmana
Tujuan Penggalian data, observasi ke tempat-tempat jejak Lasminingrat, seperti sekolah, Gedung Lasmingrat, Museum dan wawancara narasumber
Ringkasan
Hasil Mengkonfirmasi ulang dengan bertanya pada juru kunci makam tentang Makam Lasminingrat, ayah, suami dan saudaranya. Mendapatkan keterangan bahwa makam tersebut sekarang banyak dikunjungi anak-anak sekolah dasar, dan ibu-ibu pengajian.
Makam tersebut sangat terawat, pusaranya tidak pernah diganti.
Evaluasi Meneguhkan keberadaan Raden Ayu Lasminingrat yang hidup pada tahun 1843-1948. Membuktikan kebenaran bahwa beliau istri dari R. Wiratanudatar VIII bupati Garut dengan bukti pusarannya berada di sebelah suaminya. Meneguhkan Lasminingrat sebagai anak penghulu besar R. H. Moehammad Moesa pelopor kesusastraan Sunda abad 19, dengan bukti makam ayahandanya berdekatan dengannya.
Rekomendasi Menelusuri lebih jauh lagi tentang jejak-jejak Lasminingrat pernah tinggal, dan tampaknya itu sangat sulit karena sudah banyak perubahan.
Mencari keterangan lebih lanjut lagi dari masyarakat sekitar tentang keberadaan Raden Ayu Lasminingrat