Ibu Rumah Tangga Perdesaan “Melek” Media untuk Peningkatan Partisipasi Perempuan dan Pemenuhan Kebutuhan Informasi - Mentoring 11 Maret 2013



Berdasarkan komunikasi antara penerima hibah dengan organisasi penyalur hibahnya Wikimedia Indonesia, proyek Ibu Rumah Tangga Perdesaan “Melek” Media untuk Peningkatan Partisipasi Perempuan dan Pemenuhan Kebutuhan Informasi oleh Jaringan Radio Komunitas Lampung resmi dinyatakan selesai. Laporan termin I diterima pada November 2012 dan laporan naratif akhir (10 Maret 2013) masih ditunggu penyelesaiannya hingga pernyataan ini dibuat. Seluruh dana hibah yang disetujui sebesar Rp. 410.900.000,- (Empat Ratus Sepuluh Juta Sembilan ratus Ribu Rupiah) telah diturunkan. Laporan keuangan termin II sebesar Rp. 109.801.611,- (Seratus Sembilan Juta Delapan Ratus Satu Ribu Enam Ratus Sebelas Rupiah) masih ditunggu penyelesaiannya yang dijanjikan akan rampung pada tanggal 10 Maret 2013. JRKL juga ingin menggunakan kelebihan dana hibah yang belum terpakai dimasa akhir proyek untuk upaya “Hari Tanpa TV” dan “Pusat Pengaduan SMS mandiri”.

Tags: