Solidaritas.net Media Center - Mentoring 3 Februari 2015



Artikel

  1. Penyelenggaraan Ketenagakerjaan dalam Perda Jabar Bermasalah

Laporan mentor Idaman Andarmosoko tahap I

From: Idaman Andarmosoko

Date: Tue, Feb 3, 2015 at 3:35 PM

Subject: Solidaritas.net

To: Siska Doviana, Biyanto Rebin

1. Status

Laporan ini adalah laporan pertama untuk solidaritas.net. pertemuan dilakukan di pusat kegiatan solidaritas dot net di cikarang pada tanggal 13 januari 2014. Pertemuan dihadiri oleh Biyanto dari wikimedia, idaman andarmosoko selaku pelaksana mentoring, Sherrin dan daniel indrakusuma dari solidaritas dot net. Proyek ini secara formal dimulai agustus 2014, namun kegiatan baru dimulai pada bulan oktober 2014 karena ada masa persiapan yang meliputi antara lain mencari tempat, dan beberapa kegiatan lain, Proyek ini akan berakhir pada bulan september 2015, dan mungkin akan diperpanjang 2 bulan.

2. Tantangan yang dirasakan penerima hibah

  1. Kaderisasi Proses pertumbuhan kemampuan berjalan tidak sesuai dengan kebutuhan pengkaderan yang mendesak. Menciptakan kurikulum dan bahan pendidikan Karena waktu kejadiran buruh sangat terbatas, ada tantangan untuk menemukan kurikulum dan bahan pendidikan yang lebih efektif
  2. Memperluas pendidikan lewat pemanfaatan teknologi Agar dapat memperluas dan menguatkan akses terhadap bahan pendidikan maka dirasa perlu mencari berbagai kanal teknologi untuk menghantarkan materi kepada para buruh
  3. Perluasan struktur menjawab evolusi Ketika akhirnya struktur berevolusi lebih luas dari semata-mata redaksi-website-pembaca, maka ada tantangan untuk menemukan struktur organisasi yang tepat.
  4. Kesulitan: Buruh yang datang berganti Para buruh, biasanya bekerja penuh dari senin sampai sabtu, dan kadang mengambil shift malam. Oleh karena itu, satu-satunya waktu bebas mereka adalah hari minggu, dan hari minggu itu menjadi hari bebas yang sangat berharga untuk urusan keluarga dan urusa domestik. Dengan demikian, maka proses pendidikan buruh yang memerlukan kedatangan lebih dari satu kali sering mengalami gangguan kesinambungan, karena misalnya buruh yang hadir pada pertemuan pertama tidak bisa hadir pada pertemuan berikutnya, dan ada buruh yang tidak bisa hadir pada pertemuan pertama namun dapat hadir pada pertemuan kedua, dst.

3. Perbaikan yang dapat dilakukan

  1. Penegasan jabatan organisasi Jabatan antara pemimpin dan penanggung jawab keuangan akan ditegaskan secara eksklusif, tanpa ada dualisme jabatan, demikian juga redaksi dan pengisi rubrik tulisan akan dipegang oleh orang lain di luar koordinator proyek dan penanggung jawab keuangan.
  2. Penajaman istilah Ada beberapa istilah kegiatan yang akan dipertajam yaitu soal istilah advokasi kasus dan advokasi kebijakan. Pertemuan konsolidasi akan diganti dengan nama pertemuan bulanan, karena belum tentu dapat ditunjukkan bahwa menghasilkan konsolidasi, namun output dari pertemuan bulanan akan lebih dapat tercapai dan fleksibel

4. Kemajuan proyek

  1. Kegiatan yang sudah dilakukan
  2. Pelatihan Jurnalistik Pelatihan Jurnalistik dilakukan pada bulan oktober 2014 dan desember 2014, diikuti oleh masing-masing 20 orang, dari jumlah itu ada 4 orang yang aktif menulis, sedangkan sisanya aktif menulis di BBM, FB dan sms
  3. Konsultasi Telah terjadi 25 konsultasi masalah perburuhan di melalui website solidaritas.net, 20 sudah terjawab, 5 belum terjawab.
  4. Pendidikan EKOPOL Telah dilakukan 3 kali pertemuan pendidikan ekopol
  5. Capaian-capaian lain: Mulai ada buruh yang menulis, 4 orang, 6 orang menulis, 6 orang secara berkala mengirim tulisan, 4 orang mengirim tulisan secara insidental Buruh melakukan nego, memenangkan butir, menggunakan materi yang didapat pada pendidikan ekopol. Ada minat pada isu-isu lebih dari kesejahteraan, ada pertumbuhan minat pada bacaan sastra. Buruh dari luar daerah datang ke solidaritas.net, Solidaritas dipercaya mengumpulkan buruh aliansi jabar.

5. Skor

Ketika diminta memberikan skor keberhasilan proyek saat ini, pihak solidaritas menyatakan skor 6.

Tags:



February 2015 | CC BY 4.0