Septina Rosalina Layan

Mendokumentasi Nyanyian Tradisi suku Yaghai, Auyu, Wiyagar

Septi adalah pesuara, pianis, komposer yang berbasis di Papua. Ia memperoleh gelar dari Jurusan Musik/Komposisi Musik dari ISI Yogyakarta. Ia bekerja di ISBI Tanah Papua dan merupakan salah satu pendiri komunitas Action Papua yang bertekad untuk menggali, melestarikan dan mengembangkan budaya Papua. Pada 2014 ia menggelar konser berjudul Ihin Sakil Somalae (Ratapan Cendrawasih). Ia memperoleh Hibah Cipta Seni dari Yayasan Kelola Indonesia untuk mementaskan komposisi musik berjudul Sagu vs Sawit.

Ringkasan Proyek


Dana Proyek

Durasi

8 bulan

Upaya pendokumentasikan nyanyian-nyanyian tradisi suku Yaghai, berupa rekaman audio, visual (video), dan teks notasi musik menjadi buku kumpulan nyanyian-nyanyian tradisi suku Yaghai. Upaya ini mengkaji peran perempuan Yaghai melalui lantunan nyanyian tradisi tersebut dengan harapan literatur audiovisual dan tulisan dapat digunakan sebagai referensi arsip budaya pembelajaran di SD, SMP, SMA, dan perguruan tinggi serta menambah literatur tentang nyanyian tradisi di Papua. Lantunan tradisi akan mengkaji bagaimana suku Yaghai menghargai perempuan dan memberi tempat/penghargaan terhadap perempuan.

Proposal Lengkap Laporan Naratif

Aktivitas


Belum ada kegiatan

Pameran Karya


Nyanyian Tradisi EB Suku Yaghai - Mappi Papua Selatan

klik untuk membaca

Bebi Doqo-doqo

Nyanyian Ratapan Suku Yaghai

Kampung Mur dan Monana

Berita Terbaru